Teks Tanggapan: Senja Di Sore Hari

Judul buku novel : Pahat hati

Penulis : Andi Tenri Ayumayasari

Penerbit : MATAHARI. Jl Al-Hidayah 1A Pejaten

Tebal : 200 halaman



https://www.goodreads.com/book/show/18749422-pahat-hati

Novel Pahat Hati ini diterbitkan pada tahun 2013, novel ini menggambarkan kehidupan remaja pada umumnya, seperti apa itu tentang pertemanan, persahabatan, dan cinta. Kisah diawali dengan Cherry yang tinggal satu rumah dengan neneknya dikarenakan Ia membenci kedua orangtuanya yang awalnya ingin menggugurkan kandungannya dengan cara memakan obat-obatan yang sekarang menjadi penyakit sel kanker dihati Cherry. Cherry juga menjadi murid baru di SMA Bhakti. Hingga diwaktu yang tak lama, Cherry  dipertemukan dengan seorang lelaki playboy bernama Dicky. Awalnya Dicky ditantang untuk menjadi pacar Cherry, Cherry menolak, tetapi dengan segala caranya, Dicky berhasil membujuk Cherry untuk menjadi pacar pura-puranya. Hingga pada akhirnya tuhan mentakdirkan mereka menjadi saling mencintai, dan sampai dititik pertunangannya, takdir berkata lain, Cherry tiba-tiba mengalami pusing di kepalanya, lalu ia dilarikan ke Rumah Sakit, tetapi nyawa Cherry tidak bisa diselamatkan, dan pada akhirnya Cherry meninggal dunia.

Andi Tenri Ayumayasari dalam karyanya secara lugas menunjukkan bagaimana kehidupan remaja pada umumnya. Ia menggunakan tokoh Cherry sebagai wanita yang berkelas, yang jarang bisa ditaklukan oleh lelaki. Dan juga Ia menggunakan tokoh Dicky, lelaki yang awalnya hobi berganti pacar setiap minggunya, akan tetapi saat bertemu dengan seorang wanita bernama Cherry Ia langsung mencintainya dengan tulus. Dan juga ada tokoh Reza, yaitu salah satu teman Cherry dan Dicky, Ia juga berbicara "Gue lebih pilih persahabatan yang udah Gue jalin selama bertahun-tahun", disini Reza di ibaratkan sebagai lelaki yang bijak, Ia lebih mendahului dan memilih persahabatan daripada cinta.

Tentang penerbit novel pahat hati, penerbit MATAHARI sepertinya sangat ahli dalam mencetak berbagai buku, seperti halnya dinovel pahat hati ini, penerbit MATAHARI sangat rapi dalam menyusun, meliputi, dan mendisain. Didalam novel ini terdapat daftar isi, yaitu bab per-bab setiap cerita, prolog, epilog, penutup dan tentang penulis Andi Tenri Ayumayasari, yang dikutip dari blog antenry.blogspot.com bahwa penulis Andi Tenri Ayumayasari berhasil menduduki peringkat ke-5 dalam ajang penghargaan Shorty Awards, dan baginya, menulis adalah hal yang membuat dirinya akan semakin dekat untuk menggapai impiannya, serta cover buku novel Pahat Hati yang didesain secara menarik.  

Kelebihan buku novel ini adalah sampul atau cover yang sangat menarik, serta bab per-babnya diisi dengan cerita yang menarik serta bisa mengunggah perasaan pembaca. Dari kekurangannya, menurut saya ada beberapa tokoh yang hanya menumpangkan namanya disitu, jadi tidak diceritakan secara lebih detail, dan tolong, jika bisa tokoh diceritakan sedikit lebih detail agar bisa tampak terlihat lebih jelas sifat dan watak tokoh tersebut. Tetapi, penempatan huruf kapital oleh Andi Tenri Ayumayasari sudah tepat. Dan seharusnya juga, setiap masing-masing bab cerita jika ditambahkan sedikit gambaran atau ilustrasi, maka setiap alur cerita pasti akan lebih hidup, dan terasa lebih nyata.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Surprise at My 17

Kamar Misterius di Rumah Berhantu

Dari Haksa: Untuk Nibiru.