Suatu hal yang berbeda

 Sekolah melaksanakan outing class ke Yogyakarta, dan bagi siswa yang tidak mengikuti outing class tetap melakukan KBM di sekolah . Aku dan beberapa temanku tidak mengikuti outing class dan kami melakukan KBM. 

     


  

Hari pertama , matahari cukup bersahabat . Aku melangkahkan kaki ku kedalam kelas yang terasa asing. Ada wajah yang familiar dan ada juga yang asing. Pagi ini di awali dengan pelajaran bahasa Sunda. 

Di awal pembelajaran guru hanya bercerita dan tidak memberikan kami tugas . Mataku terasa berat , mendengar guru itu bercerita. Bel pun berbunyi tiga kali . Waktunya istirahat, aku dan beberapa temanku makan bersama untuk mengisi jam istirahat.

Waktu begitu cepat , kami memulai pelajaran matematika . Kami mendapatkan tugas untuk membuat soal . Dan pelajaran terakhir adalah bahasa Inggris, tapi kami bermain game bersaama guru. 

Semua kegiatan itu diulang ulang selama 3 hari berturut-turut. Tapi yang spesial adalah hari ke 2 . Pada saat jam pelajaran akhir (bahasa Inggris) kami menonton film horor , hati ku berdegup kencang sekali . Bel berbunyi 4 kali , waktunya untuk pulang.

Aku dan teman teman sudah membuat rencana untuk pergi bersama ke tempat makan Gacoan. Sepulang sekolah kami menaiki angkot dan pergi ke Gacoan. 

Pada hari ketiga , tidak ada pembelajaran apapun , kami mendapatkan jamkos. Tapi kami bingung harus melakukan apa selama jamkos .

Saat di kelas memang terasa asing , tapi untung nya masih bisa terasa sangat menyenangkan.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Surprise at My 17

Kamar Misterius di Rumah Berhantu

Dari Haksa: Untuk Nibiru.